Sabtu, 19 Februari 2011

METODE ILMIAH

Metode Ilmiah merupakan suatu cara sistematis yng digunakan untuk memecahkan masalah yang dihadapi dan kebenarannya di atur oleh pertimbangan-perimbangan logis dengan menggunaka langkah-langkah yang sistematis, teratur, dan terkontrol.
Menurut Almadk (1939),” metode ilmiah adalah cara menerapkan prinsip-prinsip logis terhadap penemuan, pengesahan dan penjelasan kebenaran. Sedangkan Ostle (1975) berpendapat bahwa metode ilmiah adalah pengejaran terhadap sesuatu untuk memperoleh sesuatu interelasi.”



:Langkah-langkah metode ilmiah ada 6 cara yaitu
1. Merumuskan masalah; mencari masalah atau topik yang harus diselesaikan atau diteliti.
2.Mengumpulkan keterangan; mengumpulkan atau mencari segala informasi yang mengarah dan dekat kepada pemecahan masalah yang akan diselesaikan.
3.Menyusun hipotesis; yaitu mencari jawaba sementara yang telah disusun berdasarkan data-data atau keterangan-keterangan yang telah diperoleh selama observasi.
4. Menguji hipotesis; menguji kebenaran atas hasil data dan keterangan yang diperoleh dengan melakukan percoban dan penelitian.
5. Mengolah data hasil percobaan; dengan menggunkan metode sistematik untuk menghasilkan kesimpulan yang obyektif, dan tidak dipengaruhi subyektif.
6. Menguji kesimpulan; digunakan untuk menguji kebeneran hipotesis yang telah melalui hasil percobaan perlu dilakukan uji ulang. 

Cara berfikir metode ilmiah:

* Deduksi adalah cara berfikir dimana dari pernyataan yang bersifat umum ditarik kesimpulan yang bersifat khusus. penarikan kesimpulan secara deduktif biasanya mempergunakan pola berfikir yang dinamakan silogismus. Silogismus disusun dari dua buah pernyatan dan sebuah kesimpulan.
Metode berfikir deduktif adalah metode berfikir yang menerapkan hal-hal yang umum terlebih dahulu untuk seterusnya di hubungkan dalam bagian bagian yang khusus.
* Induksi adalah cara berfikir dimana ditarik suatu kesimpulan yang bersifat umum dari berbagai kasus yang bersifat individual. Metode berfikir Induktif adalah metode yang digunakan dalam berpikiran dengan bertolak belakang dari hal-hal khusus ke umum.

Metode Ilmiah sering dipakai dalam keilmuan di antaranya kalkulus dan statistika, meskipun sebenarnya semua cabang mempunyai penerapannya,
sumber: google.com, wikipedia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar